PROGRAM POSYANDU DI DUSUN BAGIK NUNGGAL DESA PETELUAN INDAH
- Oct 04, 2023
- admin desa peteluan indah
Peteluan indah- program posyandu di adakan di dusun bagik nunggal Desa peteluan indah, selasa( 03/10/2023), posyandu ini dimulai dari jam 7:00-10:30 wita, bertempat di rumah pak kadus Bagik Nunggal, program posyandu ini juga Merupakan Kegiatan Rutin Tiap Bulanan yang di adakan di setiap dusun di desa Peteluan Indah, dan bekerja Sama denganTtim Kesehatan dari Puskesmas Peteluan Indah.
salah satu upaya untuk mempertahankan, Untuk meningkatkan gizi, dan menjaga kesehatan balita, ibu hamil, dan ibu menyusui dilakukan program posyandu, dengan adanya posyandu dapat menjamin kesehatan yang merata bagi balita, ibu hamil dan ibu menyusui.
Pentingnya diadakan peran posyandu bagi balita yait, untuk meregistrasi penimbagan berat badan,pengukuran tinggi badan, lingkar kepala, imunisasi untuk balita mulai dari umur 0-4 bulan dan imunisasi campak mulai dari 9 bulan.
Posyandu ini hanya fokus pada balita dan data yang balita yang mengikuti posyandu sebanyak 39 balita yang berada di dusun bagik nunggal Desa peteluan indah.
Peteluan Indah/PKL/FDIK UIN Mataram/ Asmawati-Ahmad Huzaepi